Hidup bukan untuk tidur, tapi tidur untuk tetap hidup



Kita hanya mempunyai waktu 24 jam atau 1440 menit dalam sehari. Setelah seharian melakukan banyak aktivitas yang membuat otot, otak, dan tubuh menjadi lemah sudah sepatutnya kita tidur untuk mengistirahatkan tubuh kita. Namun sebenarnya tidur bukan hanya mengistirahatkan tubuh, melainkan juga menetralkan tubuh dari racun yang berasal dari makanan, udara, dll. Dan ada juga yang menyimpulkan bahwa tidur yang baik dimulai dari jam 21.00 karena pada jam-jam tertentu ada proses detoksifikasi, seperti:
21.00 - 23.00 pertama, terjadi detoksifikasi tubuh dan pertumbuhan
23.00 - 01.00 kedua, terjadi pembersihan liver atau hati
01.00 - 03.00 ketiga, terjadi waktu detoksifikasi empedu
03.00 - 05.00 lalu terjadi detoksifikasi paru-paru
05.00 - 07.00 terakhir terjadi detoksifikasi usus besar
Ada juga mengatakan bahwa lebih baik tidur sebelum jam 22.00 karena pada jam 22.00 terjadi regenerasi pada sel-sel kulit, seperti kulit mati diganti dengan kulit baru apalagi bagi mereka yang kurang minum dan terlalu banyak menggunakan Air Conditioner (AC).
Mungkin tidak salah jika tidur mulai jam 21.00, namun bagi mereka yang masih masa pertumbuhan dan tidak sehat.

Bagaimana dengan tokoh dunia yang hanya tidur 4-5jam?
- Thomas Alva Edison penemu terbesar sepangjang sejarah yang mematenkan 1.093 penemuannya termasuk bola lampu 
- Mantan Perdana Menteri Britania Raya Margaret Thatcher yang satu-satunya wanita menduduki jabatan tersebut dan masa jabatan terlama di abad ke-20 serta yang dikenal dengan Wanita Besi (Iron Lady)
- Benjamin Franklin salah satu pendiri Amerika Serikat
- Leonardo Da Vinci pelukis kelas dunia dan hasil karya terhebatnya lukisan dengan judul Mona Lisa
- Winston Churcill yang 2 kali menjabat Perdana Menteri Inggris, peraih hadiah Nobel Perdamaian, serta menjadi warga kehormatan Amerika Serikat
Diatas adalah contoh beberapa tokoh dunia yang hanya tidur 4-5jam namun menjadi sosok figur yang sangat dikagumi.

Tidur membuat tubuh kita rileks dan kembali bertenaga, namun jika kita tidur kebanyakan malah akan membuat kita menjadi tidak baik.
Dampak jika terlalu banyak tidur
Sakit Kepala, bagi orang yang kebanyakan tidur atau tidur melebihi waktu biasanya akan mengalami sakit kepala ketika bangun dan bila bangun tidur langsung berdiri akan merasa seperti benda-benda sekitar kita bergoyang.









Obesitas, bagi orang yang kekurangan tidur diperkirakan akan lebih gampang mengalami kenaikan berat badan, tetapi bagi yang kelebihan tidur juga bisa mengalami kelonjatan berat badan.








Depresi, banyak orang depresi saat susah tidur yang berakibat insomnia dan juga diperkirakan mereka yang insomnia memiliki kebiasaan tidur lebih lama.










Penyakit Jantung, salah satu penelitian The Nurses' Health Study terhadap 72.000 perempuan yang tidur 9-11jam/ malam akan mengalami penyakit jantung koroner 38% lebih tinggi di bandingkan dengan mereka yang tidur 8 jam semalam. Walaupun tidak diberitahukan alasan pasti penyebabnya.





Kematian, orang yang tidur 9 jam atau lebih dalam semalam memiliki tingkat kematian yang jauh lebih besar dibandingkan orang yang tidur hanya 7 - 8 jam/ malam.












Tips setelah bangun tidur
Berdoa, hal pertama yang tidak boleh dilupakan adalah selalu mengucapkan syukur pada Sang Pencipta karena masih diberikan kehidupan dan masih diberi kesempatan melakukan aktivitas baik terutama untuk membantu sesama.








Duduk, ada baiknya setelah bangun tidur kita duduk kurang lebih 1 menit sebelum beranjak dari tempat tidur. Karena saat baru bangun tidur semua tubuh kita belum sepenuhnya sadar dan jika kita langsung berdiri maka tubuh seperti dipaksa, bagaikan tubuh kita yang hanya terbiasa angkat 10kg namun dipaksa untuk angkat 50kg. bisa bayangkan kan?

Minum air putih, saat tidur tubuh mengeluarkan banyak air dengan kata lain penguapan. Oleh karena itu disarankan minum segelas air putih untuk menggantikan cairan yang hilang tersebut.










Kesimpulan yang kita dapat adalah segala sesuatu yang berlebihan atau kekurangan tidaklah bagus, alangkah baiknya jika sesuatu normal. Bahkan sesuatu yang baik untuk tubuh seperti air putih, jika meminum air putih kebanyakan juga tidaklah baik.
Semoga artikel ini bermanfaat.

By: Noviyan
keywords: kelebihan tidur, kekurangan tidur, efek kebanyakan tidur, manfaat tidur, tips bangun tidur, minum air putih

Penulis : Noviyan ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Hidup bukan untuk tidur, tapi tidur untuk tetap hidup ini dipublish oleh Noviyan pada hari Sabtu, 02 Februari 2013. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Hidup bukan untuk tidur, tapi tidur untuk tetap hidup
 

0 komentar: